Mengenal Apa Itu Penyakit PCOS dan Cara Mengatasinya

  • OpiniBangsa
  • Apr 11, 2022
Penyakit PCOS

Wanita patut waspada jika haid sering tidak teratur atau jarang – jarang, karena hal itu bisa jadi tanda mengalami Polycystic Ovary Syndrome.

Polycystic Ovary Syndrome atau PCOS adalah penyakit yang disebut – sebut sebagai penyebab seorang wanita sulit hamil. Penyakit yang juga dikenal dengan istilah Sindrom Ovarium Polikistik ini adalah gangguan yang terjadi pada keseimbangan hormon wanita.

Hormon estrogen dan progesteron yang dimiliki wanita dengan riwayat POCS tidak seimbang. Pada wanita dengan gangguan kesehatan ini, biasanya mereka memiliki kista berukuran kecil yang menyebabkan ovarium membesar.

Tidak seimbangnya hormon pada wanita dengan PCOS membuat haid menjadi tidak teratur dan akhirnya menyebabkan ia sulit hamil. Wanita pengidap PCOS rata – rata memiliki ovarium (indung telur) dengan ukuran yang lebih besar dibandingkan wanita normal. Hal itu dikarenakan ovarium wanita pengidap PCOS mengandung banyak folikel sel telur yang terlihat sebagai kista – kista kecil berdiameter antara 4 – 9 mm dan karena itu bisa disebut sebagai polycystic ovary syndrome. Namun, folikel – folikel tersebut tidak pernah membesar, matang, serta memicu ovulasi atau pelepasan sel telur.

Lantas, apa penyebabnya? Penyebab penyakit PCOS hingga saat ini masih belum diketahui dengan jelas. Namun diduga terdapat beberapa faktor yang berperan menjadi penyebabnya antara lain kelebihan hormon insulin, peradangan derajat rendah, faktor genetik atau keturunan, dan kelebihan androgen.

Meski penyakit PCOS tidak bisa dicegah, namun melakukan diagnosis dan pengobatan dini bisa membantu mencegah komplikasi jangka panjang mulai dari kemandulan, sindrom metabolik, obesitas, diabetes, hingga penyakit jantung.

Lantas, bagaimana cara mengatasi penyakit PCOS? Simak penjelasan dibawah ini !

  • Mengonsumsi Makanan Sehat Dan Berolahraga

Atasi penyakit PCOS dan penuhi kebutuhan gizi dengan mengonsumsi buah – buahan, sayuran, biji – bijian, dan produk susu rendah lemak. Makanan – makanan tersebut merupakan makanan yang kaya serat namun indeks glikemiknya rendah. Hal itu dapat membantu menjaga kadar gula dalam darah dan mencegah diabetes.

Wanita juga bisa konsumsi kayu manis yang bisa membantu meningkatkan sensitivitas insulin. Mengonsumsi flaxseed, kacang kedelai, dan legumes juga bisa membantu menyeimbangkan hormon berkat kandungan phytoestrogen didalamnya. Dan jangan lupa minum air putih yang banyak !

Adapun makanan tidak sehat yang harus dihindari adalah seperti makanan yang mengandung gula tinggi, daging dan produk olahan susu yang tinggi lemak jenuh yang bisa memperparah penyakit PCOS, serta mengurangi konsumsi kafein karena akan mempengaruhi fungsi hormon. Wanita juga bisa mengonsumsi suplemen chasteberry, inositol, dan zinc.

Selain menerapkan pola makan sehat, PCOS juga bisa diatasi dengan berolahraga secara rutin seperti berjalan. Berolahraga secara teratur dapat membantu mengurangi berat badan sehingga bisa menyeimbangkan hormon dan memicu ovulasi. Hindari juga stres, wanita bisa mencoba melakukan latihan pernapasan, yoga, dan meditasi.

  • Mengendalikan Berat Badan

Mengendalikan berat badan juga bisa menjadi cara untuk mengatasi PCOS. Saat berat badan menurun, maka kadar androgen pun menurun. Selain itu juga bisa mengembalikan ovulasi dan kesuburan wanita pengidap PCOS.

  • Jangan Merokok

Bagi wanita perokok, sebaiknya segera menghentikan kebiasaan buruk tersebut. Sebab, wanita perokok cenderung memiliki kadar androgen lebih tinggi dibandingkan dengan wanita yang tidak merokok.

Intinya, penyakit PCOS bisa diatasi dengan menerapkan pola hidup sehat. Selain itu, dengan rutin berolahraga dan mengonsumsi makanan sehat juga bisa menjadi solusi terbaik untuk mengatasi penyakit PCOS.

Related Post :